Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hary Tanoesoedibjo Buka Rapat Kerja MNC University Tahun Ajaran 2022/2023

Widya Michella , Jurnalis-Selasa, 13 September 2022 |14:29 WIB
Hary Tanoesoedibjo Buka Rapat Kerja MNC University Tahun Ajaran 2022/2023
Hary Tanoesoedibjo (Foto: MPI)
A
A
A

JAKARTA - Ketua Umum Yayasan Hary Tanoesoedibjo dan Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo membuka rapat kerja (raker) MNC University tahun ajaran 2022/2023 di Gedung iNews tower, Selasa,(13/09/2022).

Turut hadir Ketua Yayasan Hary Tanoesoedibjo, Ibu Jessica Tanoesoedibjo dan Kepala LLDikti Wilayah III, Ibu Dr. Paristianti Nurwardani, dan Prof. Martha Fani Cahyandito selaku Ketua Senat Akademik MNC University.

"Selamat beraker, semoga bisa memberikan solusi dan membangun MNC agar solid dan berguna untuk Indonesia. Rapat kerja MNC University tahun ajaran 2022/2023 secara resmi saya nyatakan dibuka,"kata Hary sambil memukul palu meresmikan pembukaan raker perdana MNC University.

Pada kesempatan itu, Hary turut menekankan perlunya koordinasi dan komunikasi secara intens antar berbagai pihak. Baik itu rektor maupun seluruh civitas akademika MNC University untuk mencapai target world class university.

Hal ini ditekankan sebagai komitmen Yayasan Hary Tanoesoedibjo dalam membangun civitas akademika yang mampu berkontribusi untuk kemajuan bangsa Indonesia.

"Saya minta tolong, semua harus proaktif. Saya betul-betul ingin membangun university yang besar kita harus proaktif, saya secara pribadi akan men-support supaya bisa solid dan besar,"kata Hary.

Hary turut menjelaskan kurikulum MNC University kedepan yakni dengan memaksimalkan pengajaran hingga intensifitas dalam praktek-praktek lapangan yang didukung oleh industri MNC group.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement