Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

UNJ Luncurkan Mobil Listrik Internal Kampus Ramah Lingkungan, Elcara-0108

Widya Michella , Jurnalis-Sabtu, 11 Juni 2022 |12:21 WIB
UNJ Luncurkan Mobil Listrik Internal Kampus Ramah Lingkungan, Elcara-0108
Mobil listrik ramah lingkungan ciptaan UNJ/Dok. UNJ
A
A
A

JAKARTA - Universitas Negeri Jakarta (UNJ) luncurkan Mobil Listrik (Shuttle Bus Campus) dan sepeda listrik di acara Karya Inovatif dan Rekayasa Dosen dan Mahasiswa Fakultas Teknik UNJ, Jakarta, kemarin.

Dekan FT UNJ, Dr. Uswatun Hasanah mengatakan hasil karya dosen dan mahasiswa ini awalnya merupakan gagasan dan ide dari rektor untuk menghasilkan alat transportasi internal kampus yang ramah lingkungan dan berteknologi masa depan.

"Hasil ini masih perlu pengembangan dan belum masuk skala industri, kedepannya kami harap bisa membuat beberapa mobil lagi dan menambahkan fitur-fitur unggulan lainnya”kata Dr. Uswatun Hasanah dalam keterangan resminya, Jumat,(10/06/2022).

Sementara itu, Rektor UNJ, Prof. Dr. Komarudin menyampaikan Mobil listrik UNJ dinamakan Elcara-0108 yang berarti Electric Car of Rawamangun. 01. Penamaan tersebut menunjukkan generasi pertama dan 08 adalah kapasitas penumpangnya.

Menurutnya pembuatan mobil listrik ini akan menjadikan UNJ sebagai urban kampus yang bercirikan smart dan green kampus.

"Kita ingin didalam lingkungan kampus bersih dari mobil parkir di jalan, maka kedepannya ada alat transportasi didalam kampus seperti shuttle. Harapannya kedepan ini menjadi program khusus, agar bisa terus dilakukan pengembangannya,"tutur dia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement