Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Menko PMK Apresiasi Produk Kesehatan Temuan UNS

Fahmi Firdaus , Jurnalis-Jum'at, 19 Februari 2021 |19:31 WIB
Menko PMK Apresiasi Produk Kesehatan Temuan UNS
foto: ist
A
A
A

SURAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyambangi Rumah Sakit Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jumat (19/2/2021).

Dalam kesempatan itu, Muhadjir memuji produk kesehatan dan inovasi yang diciptakan oleh dosen dan peneliti Universitas Sebelas Maret (UNS).

Beragam produk kesehatan dan inovasi ditinjau Muhadjir. Seperti KUR-CO Smart (Curcumin dan VCO), KURKUM-Pro (Curcumin dan Gingerol), Terapi Plasma Pheresis, Ventilator ICU, Ventilator Ambubag, Suns Proque, Kit Konverso Elektrik, dan High Flow Nasal Cannula.

“Intinya saya sangat mengapresiasi temuan-temuan dari teman-teman dosen UNS. Ini suatu karya yang sangat monumental. Artinya, UNS telah betul-betul berhasil mengambil segi positif dari wabah Covid-19,” ujar Muhadjir.

Dalam kesempatan itu, Muhadjir juga mencoba Kit Konverso Elektrik. Inovasi tersebut adalah kursi roda elektrik dengan setir multiguna yang merupakan karya dari Program Studi (Prodi) D-3 Teknik Mesin Sekolah Vokasi (SV) UNS.

“Kursi roda elektronik sudah saya coba dan sangat nyaman. Saya sarankan pakai aki di pasar sehingga mudah diganti kalau dikirim ke daerah-daerah,” ucapnya.

Muhadjir meminta agar UNS mendaftarkan hak paten atas produk herbal KUR-CO Smart dan KURKUM-Pro.

“Untuk curcuma tinggal memasarkan dan jangan lupa ini berkaitan dengan hak paten jadi betul-betul dijaga jangan sampai kerja keras dari teman-teman dosen di UNS hilang begitu saja,” tambahnya.

Di hadapan para awak media, Muhadjir menjelaskan jika kedatangannya bersama rombongan dimaksudkan untuk mendorong dosen dan peneliti di setiap perguruan tinggi melakukan riset dan inovasi.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement