Lalu di tahap berikutnya para mahasiswa akan dipisahkan sesuai minat masing-masing, yakni apakah melanjutkan di ilmu bidang General Bisnis atau ilmu Bisnis Digital. "Jadi nanti ada pemisahan, sebagian mahasiswa yang memilih General Bisnis itu diberi satu kelompok mata kuliah. Kemudian yang memilih Bisnis Digitral nanti diberikan konten-koten bisnis digital secara khusus," katanya.
Di ujung pendidikan, mahasiswa diberikan kesempatan untuk memilih salah satu di antara magang atau mengikuti praktek menjalankan proyek bisnis. Sedangkan bagi yang mengikuti pratek di akhir pendidikan akan diikutkan membangun suatu proyek bisnis.
"Untuk magang belajar dari perusahaan yang ada tentang bagamana mengelola bisnis yang sudah berjalan," ucap Margaretha.
(Risna Nur Rahayu)