Latar Belakang Pendidikan Mentereng Diego Sinathrya, Anak Darius dan Donna Agnesia yang Tak Lolos ke Timnas Indonesia

Rina Anggraeni, Jurnalis
Kamis 20 Juni 2024 11:22 WIB
Pendidikan anak Darius dan Donna Agnesia (Foto: Instagram)
Share :

Sebagai informasi, Diego Sinathrya tidak lolos seleksi Timnas Indonesia U-16. Diego bersama dua temannya dicoret dari daftar Timnas Indonesia dan dipastikan tidak akan ikut serta membela Timnas di ajang AFF U-16.

Darius Sinathrya turut memberikan tanggapan bijak. Ia tetap bersyukur dan memberikan dukungan kepada sang putri meski gagal masuk Timnas sebab kegagalan bukan sebuah akhir.

"Ini bukanlah akhir dek. Semalam Diego bersama dua orang temannya, diberi kabar harus meninggalkan tim karena tidak masuk dalam daftar 23 pemain yang akan berlaga di AFF U-16," tulis Darius di Instagram pribadinya @dairus_sinathrya, Rabu (19/6/2024).

Suami Donna Agnesia ini juga menegaskan bahwa perjalanan sepakbola sang anak tidak akan berhenti sampai di sini.

Mewakili sang putra, Darius juga berterima kasih kepada pelatih Nova Arianto dan staf kepelatihan atas kesempatan yang diberikan untuk Diego.

"Terima kasih coach Nova Arianto dan seluruh tim pelatih yang sudah memberi kesempatan dan kepercayaan pada Diego sejauh ini. Semua akan menjadi bekal untuk Diego jadi lebih baik lagi," imbuh Darius Sinathrya.

(Rina Anggraeni)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya