Siswa Sekolah Ini Bisa Pilih Guru & Teman Sekelas

Leo Muhammad Nur, Jurnalis
Rabu 04 Mei 2016 17:18 WIB
Ilustrasi Foto: dok. Okezone.
Share :

"Namun dengan mengakomodasi keinginan mereka untuk diajar guru kesukaannya, maka siswa tersebut diharapkan semakin giat belajar," tuturnya.

Sementara itu, guru yang tidak terpilih serta kurang mendapatkan pilihan siswa akan diikutkan secara rutin pada kegiatan seminar atau pelatihan untuk lebih mengembangkan wawasan mereka. Alumnus Manajemen Pendidikan Universitas Negeri Makassar (UNM) itu tidak menghiraukan sejumlah guru yang tidak menyukai gaya kepemimpinannya.

"Justru itu salah satu tantangan untuk melakukan perubahan," tegasnya.

Nantinya, nama guru akan dicatat di papan tulis. Setiap satu nama guru disebut, maka siswa bisa mengangkat tangan sebagai tanda memilih sang guru.

"Guru dengan suara terbanyak adalah yang terpilih mengajar," jelas Mirdan.

Sementara itu, metode pemilihan teman sekelas dilakukan dengan meminta siswa membuat daftar teman pilihan mereka. Daftar tersebut kemudian dikumpulkan dan diumumkan oleh sekolah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya