JAKARTA - Prediksi rata-rata nilai rapor lolos SNBP 2024 di Universitas Negeri Medan. Para calon mahasiswa yang berkeinginan untuk kuliah di Universitas Negeri Medan perlu memperhatikan rata-rata nilai rapor Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Universitas Negeri Medan (Unimed) 2024.
SNBP Unimed 2024 akan membuka peminatan untuk program studi (prodi) Saintek dan Soshum. Unimed menjadi salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) yang dikenal dan diminati oleh banyak calon mahasiswa.
Unimed, sebuah institusi pendidikan negeri yang terkemuka di Sumatera Utara, telah menunjukkan prestasi yang mengesankan baik secara institusional maupun melalui pencapaian individu mahasiswa.
Sekilas Mengenai Unimed
Melansir dari laman resmi Unimed, Minggu (4/2/2024), perguruan tinggi yang berlokasi di Jl. William Iskandar Ps. V, Kenangan Baru, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara ini telah terakreditasi “A” oleh BAN-PT. Tak hanya itu, melansir menurut Webometrics, Unimed menduduki posisi ke-56 universitas terbaik di Indonesia.
Pulau Sumatera memiliki banyak perguruan tinggi yang bagus yang berada di beberapa kota di dalamnya. Unimed sendiri berhasil masuk ke dalam 10 besar universitas terbaik di Pulau Sumatera.
Unimed sendiri berhasil menjadi perguruan tinggi yang melahirkan banyak mahasiswa yang berprestasi. Tidak hanya mengajarkan para mahasiswanya dalam hal akademis, namun Unimed juga turut mencatatkan prestasi membanggakan di bidang non-akademis.
Mengutip dari laman resminya, tercatat bahwa mahasiswa Unimed berhasil menjuarai beberapa perlombaan seperti DIMAS-TI AMLI 2023, kejuaraan Dancesport Bali Open 2023, hingga Southeast Asian Sambo Championship 2023 di Kuala Lumpur.
Bagi kalian yang tertarik untuk mendaftar masuk menjadi mahasiswa Unimed lewat jalur SNBP, kalian perlu mengetahui prediksi berapa rata-rata nilai rapor agar dapat lolos masuk ke UNIMED.
Simak rangkuman dari Okezone berikut ini prediksi rata-rata nilai rapor masuk Universitas Negeri Medan 2024
Kelompok Saintek
● Gizi: 90,43
● Ilmu Komputer: 90,07
● Teknik Sipil: 89,59
● Pend. Fisika: 89,5
● Matematika: 87,8
● Biologi: 86,91
● Pend. Teknik Elektro: 86,71
● Pend. Teknik Otomotif: 85,53
● Pend. Teknik Mesin: 85,11
● Pend. Biologi: 83,87
● Pend. Matematika: 83,86
● Pend. Kimia: 83,34
● Pend. Teknik Bangunan: 83,22
● Teknik Elektro: 83,17
● Pend. IPA: 83,16
● Kimia: 82,49
● Pend. Teknologi Informatika dan Komputer: 82,13
● Fisika: 82,09
● Ilmu Keolahragaan: 82,07
Kelompok Soshum
● Akuntansi: 87,03
● Bisnis Digital: 86,75
● Ilmu Ekonomi: 90,13
● Kewirausahaan: 84,66
● Manajemen: 87,87
● Pend. Bahasa, Sastra Indonesia Daerah: 83,97
● Pend. Guru Pendidikan Anak Usia Dini: 84,83
● Pend. Jasmani, Kesehatan Rekreasi: 85,88
● Pend. Pancasila Kewarganegaraan (PPKn): 85,11
● Pend. Administrasi Perkantoran: 83,86
● Pend. Akuntansi: 87,14
● Pend. Antropologi: 83,85
● Pend. Bahasa Inggris: 87,13
● Pend. Bahasa Jerman: 87,75
● Pend. Bahasa Perancis: 86,99
● Pend. Bimbingan & Konseling: 84,07
● Pend. Bisnis: 87,04
● Pend. Ekonomi: 86,2
● Pend. Geografi: 88,01
● Pend. Guru Sekolah Dasar: 84,93
● Pend. Kepelatihan Olahraga: 85,92
● Pend. Luar Sekolah: 85,21
● Pend. Sejarah: 84,39
● Pend. Seni Musik: 88,11
● Pend. Seni Rupa: 85,1
● Pend. Seni Tari: 87,04
● Pend. Tata Boga: 85,81
● Pend. Tata Busana: 86,32
● Pend. Tata Rias: 87,07
● Sastra Indonesia: 86,42
● Sastra Inggris: 87,81
● Seni Pertunjukan: 88,76
Demikian prediksi rata-rata nilai rapor agar lolos masuk ke UNIMED jalur SNBP 2024.
Jadikan prediksi diatas menjadi referensi kamu dalam mempersiapkan diri guna
mendaftarkan diri menjadi seorang mahasiswa
(Kurniasih Miftakhul Jannah)