JAKARTA - Bandung memiliki sejumlah kampus negeri terbaik di Indonesia. Tak heran bila banyak pelajar yang ingin melanjutkan pendidikannya di kota yang berjuluk Kota Kembang ini.
Banyak kampus negeri di Bandung yang dijadikan pilihan pendidikan setelah lulus SMA, mulai dari universitas, institut, sekolah tinggi, hingga politeknik. Berikut ini 5 kampus negeri di Bandung.
1. Institut Teknologi Bandung (ITB)
Institut Teknologi Bandung (ITB) merupakan sekolah tinggi teknik pertama di Indonesia yang diresmikan pada 2 Maret 1959 di Bandung.
Awalnya, kampus yang berdiri sejak zaman kolonial Belanda ini memiliki nama de Technische Hoogeschool te Bandoeng.
ITB menempati urutan ke-63 dengan kampus terbaik menurut QS Asian Rankings 2023.