3 Sekolah dan Kampus Elite Punya Luhut, Politeknik Del Salah Satunya

Rina Anggraeni, Jurnalis
Kamis 01 Juni 2023 16:59 WIB
Luhut Pandjaitan (Foto : Istimewa)
Share :

LUHUT Binsar Pandjaitan ternyata punya 3 sekolah dan kampus elite. Sekolah dan kampus milik Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi tersebut menarik untuk dikulik.

Berikut 3 sekolah dan kampus elite milik Luhut Binsar Pandjaitan yang dilansir dari berbagai sumber:

1. Politeknik Del

Sekolah pertama yang didirikannya pada 2001 adalah Politeknik Informasi Del dan sekarang berubah nama menjadi Institut Teknologi Del. Kampus ini fokus pada dua bidang, yakni teknologi informasi dan bioteknologi. Saat itu, ia meyakini kedua bidang tersebut akan jadi tumpuan di masa datang.

Saat pendirian kampus tersebut, dirinya menggandeng sejumlah dosen dari ITB University untuk memformulasikan kurikulum bagi calon mahasiswa sekaligus meminta mereka mengajar di sana.

2. Sekolah NOAH

Yayasan Del membuka Sekolah Noah untuk tingkat playgroup, TK dan SD. Sekolah ini dikelola anak pertama Luhut Binsar Pandjaitan. Kisahnya dipicu rasa frustasi sang anak saat disuruh mengelola bisnis ayahnya. Kini, sekolah tersebut tersedia dari jenjang TK hingga SMP.

Menariknya, beberapa fasilitas ada pada sekolah ini terdiri dari playground, taman kanak-kanak, dan sekolah dasar. Sekolah Noah tampak sangat modern dengan arsitektur yang unik.

3. SMA Unggul Del

Selanjutnya pada 2012, Yayasan kembali membuka sekolah, yakni SMA Unggul Del yang merupakan sekolah berasrama. Lokasinya tetap di daerah Toba. Saat ini, SMA Unggul Del menempati ranking ke 3 terbaik nasional berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2020. Saat ini, SMA Unggul Del yang berlokasi di Desa Sitoluma, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, sangat diminati.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya