Simak Macam-Macam Klasifikasi Makhluk Hidup dan Apa Tujuannya

Rifqa Nisyardhana, Jurnalis
Jum'at 02 Desember 2022 06:14 WIB
Ilustrasi/Wikipedia
Share :

JAKARTA - Klasifikasi makhluk hidup adalah pengelompokan yang berdasarkan kesamaan ciri atau perbedaannya.

Tujuan dari klasifikasi ini dibuat agar memudahkan dalam mempelajari dan mengetahui hubungan antar makhluk hidup satu sama lain.

Mengutip dari buku “Keanekaragaman Hayati dan Klasifikasi Makhluk Hidup” karya Bima Prakosa (2018), proses klasifikasi makhluk hidup ini dimulai dengan mengelompokkan beberapa individu yang memiliki persamaan ciri ke dalam satu kelompok.

 BACA JUGA:Mengenal Ciri-ciri Sel Secara Umum, Punya Peran Penting Atur Kehidupan Tubuh Makhluk Hidup

Terdapat tujuh tingkatan atau dikenal sebagai takson dalam klasifikasi makhluk hidup, yaitu kingdom, filum (hewan)/divisi (tumbuhan), kelas, ordo, famili, genus, dan spesies.

 

Tahapan untuk melakukan klasifikasi makhluk hidup diawali dengan pengamatan, pengelompokkan, dan pemberian nama.

Macam-macam Klasifikasi Makhluk Hidup

1. Klasifikasi sistem alami (natural)

Klasifikasi ini dibuat oleh Michael Adams dan Jean Baptiste de Lamarck. Dalam pengelompokkan ini anggota-anggotanya terbentuk dari unit takson yang terjadi secara alami.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya