Pengertian Majas Metonimia Lengkap dengan Ciri dan Contohnya

Rifqa Nisyardhana, Jurnalis
Kamis 06 Oktober 2022 07:15 WIB
Ilustrasi/Freepik
Share :

JAKARTA - Majas atau gaya bahasa merupakan bahasa kiasan atau gaya bahasa yang digunakan agar kalimat menjadi lebih hidup.

Jenis dari majas cukup beragam. Salah satunya adalah majas metonimia.

Majas metonimia adalah majas yang mengungkapkan sesuatu dengan kata ganti merek atau label yang erat hubungannya dengan ciri benda tersebut.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), majas metonimia adalah majas yang berupa pemakaian nama ciri atau nama hal yang ditautkan dengan orang, barang, atau hal sebagai penggantinya.

Penggunaan majas metonimia biasanya agar lawan bicara lebih mudah untuk mengerti arah maksud dari perbincangan.

Walaupun sebenarnya merek atau label yang dipakai dalam majas bukanlah yang sebenarnya.

 

Ciri-ciri Majas Metonimia

Dalam majas metonimia, ada 3 ciri yang ia miliki untuk membedakannya dengan jenis majas lainnya.

1. Mengganti nama benda tersebut dengan merek atau label.

2. Majas yang digunakan dapat berubah sesuai dengan merek terkenal pada zaman itu.

3. Merek yang dipakai dalam majas itu sangat erat kaitannya sehingga mudah dipahami oleh orang awam.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya