JAKARTA - Ridwan Kamil, yang akrab dipanggil Kang Emil, adalah mantan Wali Kota Bandung yang kini menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat.
Selain aktif berkiprah di dunia politik dan memimpin Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil rupanya memiliki latar pendidikan di bidang arsitektural dan urban desain.
Berikut rekam jejak pendidikan Ridwan Kamil.
Pendidikan orang nomor satu di Jawa Barat itu bermula di SDN Banjarsari 3 Bandung.
Sekolah dasar ini kini berubah menjadi SD Negeri 113 Banjarsari yang terletak di Jalan Merdeka Nomor 22, Bandung.
Ridwan Kamil belajar di sana dari tahun 1978 hingga 1984.