4 Cara Unik Mendapatkan Pekerjaan Impian

, Jurnalis
Sabtu 25 Februari 2017 07:05 WIB
Foto: Karirpad.com
Share :

LATAR belakang pendidikan yang baik, pengalaman yang cukup banyak hingga CV dan surat lamaran yang menarik, ternyata belum cukup untuk membuat kamu mendapatkan pekerjaan impian. Diperlukan beberapa cara dan aksi yang cukup unik yang kemungkinan besar bisa memperbesar kesempatan kamu dilirik oleh perusahaan yang kamu incar. Tips berikut ini merupakan cara-cara unik yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan pekerjaan.

Video

Salah satu cara unik yang saat ini bisa dilakukan adalah membuat video resume. Cara ini terbilang baru, fresh dan tentunya akan lebih menarik perhatian dari perusahaan yang kamu incar. Buatlah video yang singkat, padat dan dengan jelas berisikan informasi pendidikan, pengalaman serta latar belakang pendidikan kamu. Dengan demikian secara langsung perusahaan bisa melihat kamu di video, bagaimana kamu memberikan penjelasan dan bagaimana gaya bicaramu. Buatlah gaya video yang kreatif jika kamu ingin melamar di perusahaan yang menunjukkan bakat serta kemampuan kreativitasmu, dan buatlah video yang singkat dan padat jika kamu ingin melamar pekerjaan yang lebih konservatif.

Surat lamaran yang kreatif

Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah mengirimkan paket yang berisikan surat lamaran serta CV. Buatlah kemasan yang unik berisikan informasi lengkap serta pengalaman kerjamu, tambahkan item-item menarik dan unik. Cara ini tentunya akan sangat berguna bagi kamu yang berniat untuk bekerja di industri kreatif, dan ingin lebih bersinar diawal sehingga selanjutnya bisa mendapatkan kesempatan untuk wawancara.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya