Share

Tepuk Tangan! Paduan Suara Mahasiswa UGM Borong Penghargaan di Malta

Rabu 08 November 2017 08:10 WIB
https: img.okezone.com content 2017 11 07 65 1810064 tepuk-tangan-paduan-suara-mahasiswa-ugm-borong-penghargaan-di-malta-YF4wvXYudC.jpg Foto: Dok UGM

MALTA - Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (PSM UGM) kembali mengikuti kompetisi bergengsi bertaraf internasional. Dalam rangkaian International Choral and Culture Expedition (ICCE), PSM UGM kembali menunjukkan kebolehannya dengan mengikuti The 23rd edition of The Malta International Choir Festival (MICF) pada 2-5 November 2017 di Republik Malta.

Tak tanggung-tanggung PSM UGM sukses memborong tiga penghargaan sekaligus pada kompetisi yang diadakan oleh The Ministry for Tourism dan The Malta Tourism Authority tersebut.

Humas PSM UGM, Imron Wicaksono, mengatakan PSM UGM memberangkatkan tim terbaiknya. Sebanyak 32 orang penyanyi, 2 orang official, dan 2 orang pembina PSM UGM berangkat untuk bertanding di ajang tersebut. PSM UGM telah melakukan persiapan selama enam bulan untuk bertanding di MICF 2017.

Hasilnya, kata Imron berkat arahan konduktor Agustinus Bambang Jusana dan Athitya Diah Natalia, PSM UGM sukses memenangi beberapa kategori dalam ajang MICF 2017. Diantaranya juara kedua dalam kategori Sacred 1 dengan nilai 91.8% dan predikat Honorary Diploma of Excellence. PSM UGM juga menjadi juara dalam kategori Secular 3 dengan nilai 97.0% dan predikat Honorary Diploma of Excellence.

"PSM UGM juga menyabet juara pada kategori Winner of the Secular Category Grand Prix of The 23rd edition of The Malta International Choir Festival."

Follow Berita Okezone di Google News

(sus)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini