JAKARTA - Universitas Mercu Buana mengadakan pelatihan bercocok tanaman hidroponik sebagai langkah dalam upaya pengoptimalan lahan di dua kelurahan di Jakarta Barat yakni Rawa Buaya dan Kembangan Utara.
Pelatihan tersebut diikuti oleh warga sekitar dan dibimbing langsung oleh para dosen dari Universitas Mercu Buana.
Kepala Pusat Pengabdian pada Masyarakat Universitas Mercu Buana, Inge Hutagalung, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dari Tri Darma Perguruan Tinggi yakni Pengabdian Kepada Masyarakat.
"Bertanam dengan menggunakan teknik hidroponik ini diharapkan menjadi bagian rutin program pengabdian kepada masyarakat di kelurahan- kelurahan lain sebagai upaya menghijaukan lingkungan," jelas Inge pada Okezone, Senin (17/7/2017).
Selain bentuk upaya pengoptimalan lahan dan penghijauan lingkungan, kegiatan pengabdian ini juga memiliki tujuan kesehatan. Yakni mewujudkan produksi sayuran yang sehat dan bebas dari pestisida.
Follow Berita Okezone di Google News
(sus)